Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Belasan anggota komunitas tembak senapan angin yang tergabung dalam Komunitas AFC Hunting Crew Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban menggelar latihan menembak di Lapangan Desa Margomulyo kecamatan setempat, Minggu (27/1/2019).
Latihan menembak yang diikuti dari usia pelajar hingga dewasa tersebut diselenggarakan oleh pengurus AFC Hunting Crew untuk memantapkan kesiapan peserta yang mengikuti lomba menembak dalam rangka HUT Lantamal V ke-69 di Surabaya.
"Latihan bersama ini baru pertama kalinya, selain sebagai ajang silaturrohmi kegiatan ini juga dalam rangka mempersiapkan peserta yang mengikuti kompetisi dalam rangka HUT Lantamal V ke-69 di Surabaya," terang salah satu Pengurus AFC Hunting Crew, Habibi.
Dia menjelaskan, pada ajang kompetisi yang bertajuk Special Shooting Competition 2019 HUT Lantamal V ke-69 ini peserta dari komunitas AFC Hunting Crew Kecamatan Kerek mentargetkan ada yang menjadi juara, minimal juara harapan.
"Untuk target kami dalam kompetisi itu menjadi juara," imbuh Habibi.
Informasi yang dihimpun blokTuban.com, Special Shooting Competition 2019 yang bakal diselenggarakan pada 2-3 Februari 2019 tersebut ada enam kelas yang diperlombakan, diantaranya: 3 posisi 17 meter pelajar, 3 posisi 17, 27, 33 meter umum, Benchrest 25 meter WRABF, Benchrest 41 meter, Benchrest 41 meter TNI AL dan Ektreme Benchrest. [hud/col]