Reporter: Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com - Badan Hisab Rukyat (BHR) Kementerian Agama (Kemenag) Kantor Tuban akan menggelar pantauan hilal (Rukyatul Hilal) guna menentukan awal puasa ramadan, Selasa (15/8/2018) sore. Rukyatul hilal akan dilangsungkan di Menara Pantau bukit Banyuurip, Kecamatan Senori.
"Rukyatul hilal akan kita mulai sekitar pukul 16.00 WIB," ujar Kepala Kemenag Kantor Tuban, Sahid, Selasa pagi.
Rukyatul hilal yang akan dilangsungkan sore nanti, lanjut Sahid, diikuti beberapa utusan instansi, ormas, akademisi dan tokoh masyarakat. Sedangkan hasilnya akan dilaporkan ke Kemenag pusat yang menggelar sidang isbat.
"Ini yang sudah konfirmasi untuk hadir dari Mahkamah Agung 3 orang, dari pengadilan Agama, Pemkab, ormas (NU/Muhamnadiyah), MUI, Kampus Al hikmah, STITMA, dan Forkopimca Senori," ulasnya panjang lebar.
Sekadar diketahui, dikutip dari situs Kemenag, sidang isbat akan dimulai pukul 16.00 WIB, Selasa (15/5/2018). Nantinya keputusan sidang isbat akan jadi penentu penetapan awal Ramadan. [rof/rom]
Tentukan Awal Puasa, Nanti Sore Kemenag Pantau Hilal
5 Comments
1.230x view