Reporter: M. Anang Febri

blokTuban.com - Dikenal dengan sebutan Bumi Wali, Kabupaten Tuban memiliki banyak tempat bersejarah tentang para Wali beserta tokoh penyebar agama Islam yang terdapat di masing-masing wilayah desa. Selain mengingatkan kepada sejarah masuknya agama Islam, makam para Ulama Waliyullah juga menjadi wisata religi tersendiri bagi kebanyakan orang.

Seperti salah satu tempat di Dukuh Dringu, Desa Jegulo, Kecamatan Soko ini misalnya. Terletak di atas perbukitan gunung Ngampel, makam Mbah Nanggul juga termasuk dalam salah satu wisata religi yang patut dikunjungi.

Terlebih saat memasuki bulan suci Ramadhan, para pengunjung yang datang pun keluar masuk bergantian setiap waktu. Dari pagi hari sampai larut malam.

"Banyak pengunjung yang datang untuk ziarah makam dan wisata religi. Setiap hari, selalu ada pengunjung bahkan sampai tengah malam. Apalagi ini mau memasuki bulan puasa," terang Ahmad Saerozi, juru kunci makam Mbah Nanggul kepada blokTuban.com, (15/5/2018).

Seperti hari ini, sambung juru kunci Cungkup Mbah Nanggul, terdapat pengunjung yang berasal dari sekitar Kecamatan Soko, hingga dar‎i kawasan Kabupaten Bojonegoro dan Kabupaten Jombang berkunjung ke Cungkup tersebut.

"Ini tadi yang barusan berkunjung dari Kalitidu Bojonegoro," imbuhnya.

‎Selain hari biasa yang tak pernah sepi pengunjung, terdapat sebuah hari khusus dimana para pengunjung ramai berbondong untuk tahlil dan doa bersama.

"Paling ramai itu Selasa Pon. Mulai sore sampai larut banyak pengunjung berdatangan mengaji," pungkasnya. [feb/ito]