MA Salafiyah Kerek  Gelar USBN-KP

Reporter: Afthon

 

blokTuban.com - Seluruh madrasah aliyah (MA) di Tuban sukses selenggarakan ujian sekolah berstandar nasional kertas pensil (USBN-KP). Salah satunya pelaksanaan USBN-KP di MA Salafiyah Kerek.

 

Di sekolah ini, ujian diikuti seluruh murid kelas XII yang berlangsung tertib dan lancar. Pasalnya seluruh murid dapat mengikuti ujian tersebut tanpa ada halangan apapun.

 

“Alhamdulillah sampai hari terkahir ini kami dapat menyelenggarakan USBN-KP ini dengan tertib dan lancar,’’  ujar Wakil Kepala bagian Kurikulum MA Salafiyah Kerek, Sahri. Spd.

 

Lancarnya USBN-KP ini, lanjut Sahri,  tidak terlepas dari dukungan para guru dan orang tua murid yang telah mempersiapkan anak-anaknya untuk menghadapi USBN-KP. Karena tanpa adanya dukungan dari keduanya yang saling bahu-membahu membantu, USBN-KP tidak bisa lancar.

 

 “Saya sangat berterima kasih kepada seluruh jajaran guru dan orang tua murid yang telah berperan aktif dalam menyukseskan pelaksanaan USBN-KP tahun ini. Juga persiapan yang matang, kekompakan, doa bersama dan istighosah menjelang ujian, yang membuat pelaksanaan USBN-KP tahun ini sukses,’’ katanya.[ton/ono]