Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com – Tim bola voli pantai Kabupaten Tuban kelompok 1 putra, berhasil menjuarai Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) bola voli pantai tingkat remaja se-Jawa Timur yang diselenggarakan di Lapangan Tanah Mas Sport Center.
Juara pertama tersebut diraih setelah pada pertandingan final, Kamis (1/3/2018), tim bola voli pantai Kabupaten Tuban berhasil menumbangkan tim dari Kabupaten Pamekasan kelompok tiga putra dengan dua set langsung.
Dari pantauan blokTuban.com di lapangan, dalam pertandingan final tersebut tim bola voli pantai Kabupaten Tuban kelompok 1 putra yang terdiri dari Dimas dan Darsilan berhasil menaklukkan tim bola voli pantai dari Kabupaten Pamekasan kelompok 3 putra dengan skor set pertama 21-14 dan pada set kedua dengan skor 21-15.
“Alhamdulillah ini suatu amanah untuk kita yang harus bisa mempertahankan gelar juara putra, yang mana dulu juga juaranya dari Kabupaten Tuban,” kata pelatih bola voli pantai Kabupaten Tuban, Didik usai pertandingan.
Ia juga mengaku, selama ini pihaknya telah melakukan strategi khusus, karena target Kabupaten Tuban adalah juara meski agak berat bagi anak asuhnya. “Tapi kami optimis karena Dimas dan Darsilan ini jam terbangnya sudah cukup,” tambah Didik.
Sementara itu Kapolres Tuban AKBP Sutrisno HR, yang juga sebagai Ketua PBVSI Kabupaten Tuban menerangkan, bahwa tujuan kejuaraan ini merupakan pembinaan untuk usia remaja,dan diselenggarakan di Tuban karena dinilai paling siap dibandingkan kabupaten dan kota lain di Jatim.
“Kita berharap dengan adanya tim kita juara ini kita bisa menunjukkan Tuban bisa berbicara, dan ini merupakan hasil didikan selama dua tahun terakhir ini,” tegas Kapolres.
Sekadar diketahui, dalam Kejurporov bola voli pantai tingkat remaja ini, Juara 1 Putra diraih Tuban 1, Juara 2 diraih oleh Pamekasan 3, Juara 3 Pamekasan 1 dan Juara 4 diraih Sumenep 2. Sementara itu untuk putri Juara 1 diraih oleh Sidoarjo 1, Juara 2 diraih Banyuwangi 1, Juara 3 diraih Sidoarjo 2 dan Juara 4 diraih Sumenep 2. [hud/col]
Menangkan Dua Set Langsung, Tuban Juarai Kejurprov Bola Voli Pantai
5 Comments
1.230x view