Reporter: Edy Purnomo
blokTuban.com - Sirkuit Nasional (Sirnas) Beach Volley Ball Series V, atau kejuaraan voli pantai nasional digelar di Tuban.
Opening ceremony digelar malam ini, Senin (11/12/2017) di Pendopo Kridha Manunggal Kabupaten Tuban. Dibuka langsung Bupati Tuban, Fathul Huda.
"Alhamdulillah Tuban bisa ikut mewarnai voli pantai di Indonesia," kata Fathul Huda sesaat sebelum membuka acara.
Pemkab Tuban berkomitmen memajukan semua lini olahraga, termasuk voli pantai. Olahraga dianggap sebagai salah satu cara kegiatan positif yang bisa menjauhkan generasi muda dari Narkoba.
"Sehingga (olahraga) sangat perlu mendapat dukungan bersama," terang Huda.
Ketua KONI Tuban, Mirza Ali Mansur, menjelaskan persiapan dilakukan dengan waktu yang sangat mepet. "Tidak sampai satu bulan, hanya 15 hari kita melakukan persiapan," jelas KONI.
Rencana awal even ini diadakan di Kabupaten Trenggalek, tapi gagal dilaksanakan. Sehingga Tuban yang ditunjuk sebagai tuan rumah menyatakan kesediaannya.
"Kami ingin menunjukkan kalau Tuban bisa menjadi tuan rumah yang baik, meskipun even sekelas nasional ini disiapkan dengan waktu yang mepet," kata Mirza.
Sirnas Beach Volley Ball Series V digekar di lapangan Tanah Mas Sportainment, Desa/Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, dari 13-16 Desember 2017 besok. Ada 16 tim perempuan dan 22 tim laki-laki yang berasal dari 5 provinsi di Indonesia yang akan bertanding. [pur/col]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published