Setelah Diresmikan, NCI Tuban Siap Ikuti Kejurprov Jatim

Reporter: Mochamad Nur Rofiq

blokTuban.com - National Paralimpik Commite Indonesia (NPCI) Kabupaten Tuban, tengah sibuk mempersiapkan calon atlet Kejurprov Jatim yang akan digelar November mendatang. Atlet tersebut akan dibina sehingga layak menjadi juara.

Dalam Kejurprov di Surabaya mendatang, akan ada sejumlah Cabor yang dipertandingakan seperti Atletik yang terdiri dari Balap Kursi Roda, tolak peluru, lempar cakram, dan lompat jauh. Kemudian tenis meja dan beberapa Cabor khusus bagi penyandang Disabilitas.

“Kita sudah melakukan persiapan untuk ikut dalam Kejurprov NPCI. Kita harapkan kejuaraan ini bisa menjadi awal pengenalan NPCI Tuban di tingkat Provinsi Jatim,” ungkap Sekretaris Koni Tuban Zainal Maftuhin.

Zainal berharap, NPCI bisa menjadi wadah bagi para penyandang Disabilitas di Kabupaten Tuban untuk meraih prestasi. Sehingga, dapat mewujudkan Bumi Wali sebagai kabupaten yang inklusif.

Pria yang juga menjabat sebagai Kabid Olahraga Disparbudpora Tuban itu menambahkan, sejak berdiri Juli lalu NCI Tuban telah mampu menampung puluhan anggota, begitu juga dengan atletnya.

“Sejak awal terbentuk NPCI, sampai saat ini, sudah ada 62 anggota serta 13 atlet Disabilitas yang bergabung dengan NPCI Tuban,” ulas Zainal. [rof/rom]

*Foto ilustrasi