Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Pra Konferensi Cabang (Konfercab) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Geraka Pemuda Ansor, Kecamatan Montong, Kabupaten Tuban gelar Seminar Generasi Muda Anti Narkoba.
Seminar yang diselenggarakan di Gedung MWC NU, Sabtu (1/10/2016) ini diikuti puluhan siswa-siswi SMA/Sederajat se-Kecamatan Montong. Nampak hadir juga Ketua DPRD Kabupaten Tuban Miyadi, Dinas Kesehatan dan Barisan Ansor Anti Narkoba (Banar) untuk memberikan materi.
Ketua DPRD Kabupaten Tuban Miyadi mengatakan kegiatan ini sangat positif sekali bagi siswa, karena dengan kegiatan semacam ini
siswa-siswi akan mengetahui dampak-dampak negatif yang ditimbulkan setelah mengkonsumsi obat-obatan terlarang termasuk Narkoba.
"Saya berharap agar kegiatan-kegiatan seperti ini diintensifkan disekolah-sekolah maupun dilembaga-lembaga dan dimasyarakat agar anak
didik kita tidak terperangkap dalam penggunaan narkoba," ungkap Miyadi kepada blokTuban.com.
Terpisah Ketua Panitia sekaligus Sekretaris PAC GP Ansor Kecamatan Montong, Wahid Ali menambahkan ini merupakan kegiatan sebelum terlaksananya konfercab, dengan kegiatan seminar ini diharapkan generasi muda mulai saat ini, khususnya siswa-siswi mengetahui bahayanya mengkonsumsi narkoba, dan untuk membentengi diri agar tidak terjerumus dalam peredaran maupun penggunaan narkoba.
"Seminar Generasi Muda Anti Narkoba, bertujuan untuk memperkenalkan bahaya-bahaya narkoba," ungkap Wahid sapaan akrabnya.[hud/ito]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published