Reporter: Edy Purnomo
blokTuban.com - MJ (38) dan LPS (29), pasangan yang digerebek di salah satu hotel Jalan Manunggal, Kabupaten Tuban, menjalani tes urine ketika diperiksa unit 1 Reskrim Polres Tuban.
Baca juga: [Diduga Selingkuh, Oknum Kades dan Dosen Digerebek]
Sebelumnya, mereka digerebek setelah suami LPS, merasa curiga istrinya melakukan perselingkuhan. Suaminya yang berdomisili di Surabaya, lantas menguntitnya dan melaporkan ke Polres Tuban untuk meminta bantuan penggerebekan.
"Iya, mereka kita tes urine," jelas Kasubbag Humas Polres Tuban, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Elis Suendayati, di Mapolres Tuban, Sabtu (10/9/2016).
Elis mengatakan, tes urine bukan karena petugas curiga dua pasangan tersebut menggunakan Narkoba. Itu hanya bagian dari prosedur pemeriksaan setelah dilakukan penggerebekan.
"Itu hanya prosedur saja, jadi kita periksa apakah pakai (Narkoba) apa tidak?" Jelas Elis.
Diketahui, MJ, yang tak lain adalah Kades di Kecamatan Widang digerebek sekitar pukul 02.00 dini hari. Saat itu, dia tengah berdua di dalam kamar bersama dengan LPS, yang diketahui sebagai dosen di salah satu kampus Tuban. Sumber blokTuban.com, ketika digerebek, mereka tidak berpakaian utuh dan petugas menemukan adanya kondom bekas pakai di kamar. [pur/col]