Dana PKH Tahap Dua 2016 Capai 6 Miliar

Reporter: Dwi Rahayu

blokTuban.com - Bantuan pemerintah pusat terhadap keluarga kurang mampu di Kabupaten Tuban, melalui dana Program Keluarga Harapan (PKH) tahap kedua tahun 2016 mencapai sekitar Rp6 miliar.

Diketahui, dana PKH ditahap kedua kali ini berselisih cukup jauh dari tahap pertama. Tahap pertama, dana PKH sebesar Rp17 miliar. Pada tahap kedua turun menjadi Rp6 miliar.

"saat ini lagi ada pembayaran PKH tahap kedua tahun 2016," kata Kepala PT Pos Indonesia (Persero) Cabang Tuban, Sauji kepada blokTuban.com.

Pembayaran dana PKH dalam kurun satu tahun dilakukan secara betahap, melalui PT Pos Indonesia (Persero). Tahapan pembayaran dilakukan empat kali tiap triwulan dalam setahun melalui koordinator tiap kecamatan.

Dalam tahap pembayaran, dipastikan memiliki total nominal tinggi. Sebab terdapat dana pasti sebesar Rp500.000 tiap satu keluarga penerima dana PKH. [dwi/rom]