Reporter: Moch. Sudarsono
blokTuban.com - Hari ini dilaksanakan upacara peringatan Hari Ulang Tahun Satpam yang Ke-35. Upacara ini diikuti ratusan anggota Satpam, anggota satuan Polres Tuban, jajaran Polsek, Pimpinan atau utusan dari perusahaan BUMN atau swasta serta tamu undangan yang lain. Kegiatan dilaksanakan di Gedung Graha Sandiya PT.Semen Indonesia, Kecamatan Merak Urak, Rabu (30/12/2015) yang dipimpin langsung oleh Kapolres Tuban.
Kapolres Tuban Ajun Komisaris Besar Polisi Guruh Arif Dharmawan dalam sambutannya mengatakan, dengan HUT Satpam ini diharapkan terjadi sinergitas antara Polri dengan Satuan Pengamanan (Satpam) untuk sama-sama menindak tegas pelaku kejahatan yang senantiasa mencoba membuat keresahan di Kabupaten Tuban ini.
"Tentunya saya sangat berharap kepada Satpam diulang tahun yang Ke-35 ini senantiasa bisa bekerja sama dengan baik, bersama-sama meningkatkan keamanan sehingga akan menciptakan kondisi yang kondusif," ujarnya.
Menurutnya, di Kabupaten Tuban ini terdapat banyak sekali perusahaan yang membutuhkan jasa pengamanan dari Satpam, karena tidak mungkin Polri ikut menjaga wilayah di setiap masing-masing perusahaan. Lebih lanjut disampaikan Sambutan dari Kapolri Jenderal Badrotin Haiti. Pihaknya berharap dengan kerja sama yang bagus senantiasa memberikan pelayanan bagi masayarakat, memberikan rasa aman bagi lingkungan dari segala tindak kejahatan agar tercipta kedamaian di Negara Kesatuan Republik Indonesia.
"Upaya sinergitas seperti itulah yang harus tetap kita jalin untuk mewujudkan keamanan dan kenyamanan di Kabupaten Tuban Bumi Wali, kerja sama yang apik memberikan kenyamanan bagi masyarakat itu merup[akan tujuan bersama bagi setiap petugas keamanan," pungkas Guruh.
Berdasarkan pantauan blokTuban.com acara HUT Satpam Ke-35 ini dimulai pukul 08.00 WIB sampai pada pukul 10.00 WIB, setelah acara ceremonial selesai dilanjutkan ramah tamah. [nok/col]