Reporter: Ahmad Syahid
blokTuban.com - Musibah tenggelamnya Munggar (50), salah satu warga Desa Kumpulrejo, Kecamatan Parengan, Kabupaten Tuban, di sungai kening, masih menjadi pekerjaan rumah (PR) bagi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Polres Kabupaten Tuban dan Tim SAR Kabupaten Tuban.
Pasalnya, sampai saat ini korban masih belum bisa ditemukan. Pencarian sudah dimulai sejak pagi pukul 10.00 hingga proses dihentikan, sebab waktu sudah malam. Sehingga sudah tidak maksimal bila dilanjutkan.
Kepala BPPD Kabupaten Tuban, Joko Ludiyono, saat dikonfirmasi membenarkan bahwasannya korban yang hanyut di area depan Sekolah Dasar (SD) Kumpulrejo masih belum bisa ditemukan.
"Untuk sementara kita hentikan dulu proses pencariannya, karena sudah malam, besok akan kami lanjutkan lagi," jawabnya kepada bT, sebutan blokTuban.com.
Senada dengan hal itu, Anggota Polsek Parengan, juga mengatakan bahwa Tim SAR kesulitan dalam proses pencarian korban, sebab aliran sungai kening masih kuat dan bergelombang serta warna air yang keruh.
"Masih belum berhasil, besok dilanjutkan lagi," jawabnya kepada bT. [hid/mu]
Seharian Penuh Pencarian, Korban Tenggelam Belum Ditemukan
5 Comments
1.230x view