Reporter: Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com - Pasca dua malam, jasad Dewi Purwaningsih (26) warga Desa Mulyoagung, Kecamatan Singgahan, Kabupaten Tuban, yang ditemukan tewas dalam kamar kos di jalan Veteran, Kelurahan Gending, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik, dengan keadaan terlentang dan mengenakan jaket serta kerudung, pada Kamis (21/4/2016) malam. Akhirnya pihak keluarga membawa pulang jasad korban dan langsung dimakamkan pada Sabtu (23/4/2016) dinihari.
Pada Jum'at malam, kepala Desa Mulyoagung, M. Hail, mendapat kabar kalau jasad Dewi dibawa ke Rumah Sakit (RS) Dr. Soetomo Surabaya untuk dilakukan otopsi.
"Jasad Dewi kabarnya masih di RS Dr. Soetomo untuk keperluan otopsi, dan baru bisa dibawa pulang malam Sabtu kemarin," kata Kades.
Mendapat kabar tersebut, keluaraga bersama warga setempat memutuskan untuk segera mempersiapkan prosesi pemakaman, agar setelah sampai dirumah duka, jenazah bisa langsung dikebumikan.
Khafid, ketua RT setempat mengatakan, karena kematian korban sudah cukup lama, maka pihak keluarga ikhlas jenazah langsung dimakamkan, meski waktu tengah malam. "Jenazah datang langsung dimakamkan, sampai pukul 01.30 dinihari," pungkas Khafid. [rof/rom]
Jenazah Dewi Tiba Dinihari, Langsung Dimakamkan
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published