Skip to main content

Category : Tag: Do


Semen Indonesia Bagikan Dividen 40%

PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (“Perseroan”) pada Jumat (31/3/2017) menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan 2016 (Rapat) di Jakarta. Rapat antara lain menetapkan penggunaan laba bersih Perseroan Tahun Buku 2016 untuk dividen sebesar Rp1.81 Triliun atau 40% dari laba bersih sebesar Rp4,52 Triliun. Nilai dividen yang dibagikan kepada Pemegang Saham tersebut setara dengan Rp304,92 per lembar saham. Rapat juga menyetujui 60% dari laba bersih atau Rp2,71 Triliun dialokasikan sebagai cadangan.

Jalan Desa Gelap, Warga Patungan Pasang LPJU

Jalan poros desa di Dusun Bamban, Desa Sidodadi, Bangilan minim penerangan. Saat malam, kondisi jalan gelap gulita. Untuk itu warga beramai-ramai mengumpulkan dana untuk membelikan kabel, tiang, dan lampu karena pengaduan minim respon.

Petani Gotong Royong Bangun Jembatan Darurat

Hujan lebat yang melanda wilayah Kabupaten Tuban beberapa hari terakhir menyebabkan jembatan Jalan Usaha Tani (JUT) di Dusun Mundri, Desa Sidodadi, Bangilan Tuban ambruk. Akibatnya, akses ke puluhan hektar sawah petani terputus.

Guru dan Siswa SMAN 1 Kerek, Antusias Donorkan Darah

Setiap tiga bulan sekali, Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Kerek menggandeng Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tuban mengagendakan donor darah rutin di lingkungan sekolah. <div dir="auto">&nbsp;</div>

Puskesmas Kerek Berlakukan Sistem On Call

Untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat di wilayah kerjanya, Puskesmas Kerek, Kabupaten Tuban memberlakukan sistem On Call atau (dokter bisa dipanggil apabila kondisi pasiaen sangat berbahaya) untuk masyarakat.