Perusahaan Semen Baru di Tuban
PT Abadi Cement Mulai Ajukan Penggunaan Lahan Hutan
Perusahaan semen baru yang akan ikut bermain di Bumi Wali sebutan Tuban, PT Abadi Cement, mulai mengajukan penggunaan kawasan hutan yang ada di kabupaten setempat.
Perusahaan semen baru yang akan ikut bermain di Bumi Wali sebutan Tuban, PT Abadi Cement, mulai mengajukan penggunaan kawasan hutan yang ada di kabupaten setempat.
Destinasi wisata gratis api abadi di Desa Maindu, Kecamatan Montong, Kabupaten Tuban, menjadi tujuan alternatif bagi para remaja menghabiskan waktu luang untuk bersantai, tak jarang muda-mudi memanfaatkan api abadi untuk membakar jagung.
Lokasi api abadi yang hanya 100 meter dari jalan raya, dan berada di tengah-tengah sawah, membuat banyak orang penasaran dan ingin melihat langsung fenomena alam yang terjadi di Desa Maindu, Kecamatan Montong, Kabupaten Tuban tersebut, Sabtu (19/12/2015), juga tempat tersebut memiliki pemandangan bagus, terlihat dinding bebatuan kapur yang tinggi nan indah, selain itu bisa menikmati aktivitas para petani di pagi hari. Hal tersebut hanya memerlukan sentuhan dari pemerintah agar bisa menjadi destinasi wisata di bumi wali.
Api yang beberapa tahun lalu muncul di Desa Maindu, Kecamatan Montong, Kabupaten Tuban, merupakan bekas pengeboran minyak oleh Pertamina.