Reporter : Ali Imron
blokTuban.com - Sebagai Subholding Refining & Petrochemical Pertamina, PT. Trans Pasific Petrochemical Indotama (TPPI) terus konsisten meningkatkan kapasitas warga Kabupaten Tuban dalam bidang Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3). Di tahun 2023 melalui program CSR, TPPI kembali memberi pelatihan scafolding kepada 20 pemuda Kabupaten Tuban.
Pelatihan tersebut telah berlangsung pada 5-8 Juni 2023 di UPT BLKI Tuban. PR & CSR Section Head PT. TPPI, Taheran Sidik Prabowo, ST. MM menerangkan, pelatihan ini merupakan program CSR TPPI bidang pengembangan kompetensi masyarakat. Digulirkan dalam rangka mempersiapkan kompetensi masyarakat sekitar dalam menghadapi industrialisasi, terutama industri dibidang pengolahan minyak dan gas bumi.
"Program ini InsyaAllah akan dilaksanakan berkelanjutan di tahun depan dengan program pelatihan K3 Utama," tutur Taheran.
Selain program pelatihan tersebut, lanjut Taheran bahwa CSR TPPI juga sedang menyusun anggaran untuk mengadakan program pelatihan operator kelistrikan dan pneumatic, operator listrik industri, operator forklift dan rigger.
Seluruh pelatihan yang diselenggarakan merupakan jenis pelatihan berbasis kompetensi/bersertifikat agar para pemuda yang dilatih siap untuk bekerja. Sedangkan pelatihan seperti drafter, multimedia, programer dan lain-lain tidak dipilih sebagai program pelatihan oleh CSR TPPI.
Hal ini disebabkan karena keahlian tersebut merupakan keahlihan yang bisa didapatkan dari dunia kampus/bangku kuliah, dan perusahaan biasanya me-recruite karyawan dari mahasiswa yang baru lulus/fresh graduate.
Selain peningkatan kompetensi para pemuda sebagai bekal untuk bekerja di perusahaan yang akan tumbuh di sekitar wilayah Kecamatan Jenu, secara bertahap pelatihan yang akan dilaksanakan secara berkesinambungan ini juga diharapkan mampu meningkatkan ekonomi masyarakat.
"Sehingga tujuan akan terwujudnya kemandirian ekonomi masyarakat dapat terwujud," imbuh pria asli Tuban itu.
Perlu dipahami, pelatihan tersebut digelar dalam rangka menghadapi persiapan tiga proyek strategis nasional diantaranya proyek pengembangan PT. Trans Pasific Petrochemical Indotama (TPPI) berupa proyek olefin, PT. Pertamina dengan Proyek NGRR dan proyek pembangunan LPG Refrigerated. [Ali]
Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS