Warga Bejagung Tuban Dikagetkan Kemunculan Ular Piton di Pekarangan

Reporter :  Muhammad Nurkholis

blokTuban.com - Warga Dusun Ngemplak, Desa Bejagung Rt. 01 Rw. 04 Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban, Sugiyon dikagetkan dengan kemunculan ular piton dengan ukuran cukup besar di pekarangannya. Hewan melata itu muncul saat pemilik rumah hendak beristirahat.

Merasa khawatir ular Piton itu membahayakan keluarganya, Sugiyon langsung menelpon petugas Satpol PP dan Damkar Tuban, Sabtu (22/10). Kasatpol PP dan Damkar Tuban, Gunadi mengatakan, petugas mendapat telepon tengah malam sekitar pukul 23.15 Wib. 

Setelah tiba di lokasi, petugas langsung menemukan keberadaan ular Piton di atas pohon dengan membelit sebuah ranting. Dengan pengalamannya, petugas dengan mudah menjinakkan ular tersebut.  

“Alhamdulillah pemilik rumah langsung menelpon dari tim Satpol PP dan Damkar. Hasilnya ular bisa langsung dievakuasi dengan cepat dan aman,” ucap Gunadi kepada blokTuban.com, Minggu (23/10/2022).

Mantan Kadishub Tuban itu, menambahkan dalam kejadian ini pemilik rumah tidak mengalami kerugian secara materiil dan tidak ada korban akibat ular tersebut. 

Bagi warga Tuban yang mungkin menemukan ular yang berbahaya di sekitaran pekarangan rumah dan takut untuk mengevakuasinya sendiri bisa menelpon tim Satpol PP dan Damkar di nomor berikut (0356) 321003. [Nur/Ali]

 

Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS