Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Camat Montong, Suwoto mengimbau kepada seluruh masyarakat di Kecamatan Montong untuk selalu disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) dengan menerapkan 3 M (Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak).
Hal itu disampaikan Camat Montong kepada seluruh Pemerintah Desa (Pemdes) serta instansi terkait, menyikapi semakin meningkatnya jumlah kasus positif Covid-19 di Kabupaten Tuban.
"Menyikapi semakin meningkatnya jumlah kasus Covid-19 di Kabupaten Tuban-termasuk di wilayah Kecamatan Montong. Kami mengimbau kepada seluruh warga untuk mematuhi protokol kesehatan dengan menerapkan 3 M," terang Camat Montong Suwoto, Minggu (27/12/2020).
Lebih lanjut, dia juga mengimbau apabila ada warga yang mengalami gejala mengarah kepada Covid-19 mohon segera untuk menginformasikan kepada pengurus RT, Bidan Desa, Pemdes agar bisa segera dikoordinasikan dengan PKM terdekat.
"Kita doakan bersama, warga yang terkena Covid-19 segera diberi kesembuhan. Semoga kita semua selalu diberikan nikmat kesehatan dan segera terbebas dari pandemi Covid-19. Amin," imbuhnya.
Sementara itu, hingga saat ini Tim Gugus Kecamatan Montong juga terus melakukan sosialisasi mengingatkan masyarakat terkait bahaya Covid-19 dan pencegahannya baik di pasar se-Kecamatan Montong serta di tempat-tempat yang berpotensi berkumpulnya warga.
"Termasuk imbauan jam malam, kita bersama 3 pilar setiap malam mulai malam natal dan sampai malam tahun baru nanti akan terus kita sampaikan kepada masyarakat," pungkas Camat
Sebatas diketahui, berdasarrkan peta persebaran Covid-19 di Kabupaten Tuban per Sabtu (26/12/2020). Jumlah komulatif terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 1616 orang, jumlah komulatif pasien sembuh 995 orang sedangkan jumlah komulatif pasien meninggal dunia 170 orang.[hud/ito]