Reporter: Nidya Marfis H.
blokTuban.com - Dalam rangka memperingati Hari Jadi Tuban ke 727, Dinas Pariwisata, Kebudayan, Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Tuban bersama Kreasi Nusa dan Rumah Budaya Naranta menyelenggarakan lomba tari tradisi Tuban.
Kegiatan yang diikuti dari tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) sampai tingkatan mahasiswa ini berlokasi di Pendopo Krido Manunggal Tuban.
Ketua panitia, sekaligus ketua Rumah Budaya Naranta, Ida Harinyanti mengatakan, di usia ke 727 Kabupaten Tuban semakin matang dan banyak kemajuan juga perkembangan khususnya, untuk dalam bidang seni dan budaya.
"Hal ini terlihat antusias masyarakat Tuban untuk mengikuti lomba ini, dalam jangka kurang lebih dua Minggu terdapat 12 peserta yang mendaftar," ujar Ida Harinyanti. Minggu (21/11/2020).
Lebih lanjut, kegiatan ini juga bertujuan untuk menambah hasanah tari yang ada di Tuban, menggali dan mengembangkan seni tradisi.
"Kreativitas generasi muda di Tuban cukup tinggi cuma kekurangan wadah. Dan adanya lomba ini sebagai wadah mereka menunjukkan ekstitensinya,"ujarnya.
Ia berharap, semoga kesempatan - kesempatan seperti ini semakin sering diadakan oleh pemerintahan atau instansi - instansi yang ada di Tuban.
"Untuk mengembangkan kreativitas teman - teman generasi penerus kabupaten Tuban ini, terutama di bidang seni dan budaya," imbuhnya.
Hal senada juga diungkapkan, Kepala Bidang (Kabid) Kebudayaan Disparbudpora Tuban, Sumardi mengatakan, sudah sewajarnya hasil karya tangan - tangan kreatif seniman Tuban diapresiasi melalui ajang silaturahmi, bedah seni, bedah budaya, festival atau pun perlombaan.
"Karya seni dari tangan - tangan seniman Tuban ini sangat banyak dan harus diapresiasi juga dilestarikan khususnya generasi muda,"tandasnya. [nid/ito]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published