Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tuban melaksanakan Rapat Koordinasi (Rakor) pembahasan terkait pelaksanaan Debat Publik Pada Pemilihan Calon Bupati (Cabup) dan Calon Wakil Bupati (Cawabup) Tuban serentak 2020.
Rakor tersebut dilaksanakan di ruang Media Center Kantor KPU setempat dengan dihadiri oleh manajemen Stasiun TV JTV, Liaison Officer (LO) dari ketiga Cabup-Cawabup, Bawaslu beserta Polres Tuban, Sabtu, (31/10/2020).
Komisioner KPU Tubn Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat, Zakiyatul Munawaroh menyampaikan, rakor kali ini membahas terkait persiapan Debat Publik dengan mengundang LO dari masing-masing Cabup-Cawabup Tuban, manajemen JTV serta Bawaslu.
"Hasil dari kesepakatan Rakor, untuk debat publik dilakukan sebanyak tiga kali, yang disiarkan langsung oleh JTV," terang Zakiyatul Munawaroh.
Diamenjelaskan, pelaksanaan Debat Publik akan dimulai pada Nopember. Pada debat pertama akan dilaksanakan 6 Nopember pukul (19:00-21:00) WIB, debat kedua akan dilaksanakan pada 17 Nopember pukul (13:30-15.30) WIB, sedangkan debat yang ketiga dilaksanakan 4 Desember 2020 pukul (19:00- 21:00) WIB.
"Untuk pelaksanaan debat publik dilaksanakan diluar Tuban, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan," imbuhnya.
Sementara itu, terkait dengan tema dalam debat ini Debat Publik yang pertama mengambil tema tentang 'Kesejahteraan Masyarakat'. Kemudian Debat Publik kedua mengambil tema tentang 'Ekonomi dan Pembangunan'. Sedangkan Debat Publik yang ketiga mengmbil tema 'Tata Kelola Pemerintahan dan Pelayanan Publik'.[hud/ito]
Debat Publik Cabup-Cawabup Tuban Berlangsung 3 Kali, Simak Jadwalnya
5 Comments
1.230x view