Pemilih Capai Ribuan, Antrean di TPS Margorejo Membludak

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Antrean pemilih pada Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak 2019 di Desa Margorejo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban hingga pukul 16.30 WIB masih berjubel.

Antrean itu terjadi lantaran partisipasi pemilih di desa tinggi, sedangkan jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) hanya satu di Pendopo Balai Desa setempat.

Informasi yang dihimpun blokTuban.com, desa penghasil Batik Gedog tersebut terdiri dari tiga dusun, yakni Dusun Gendong, Dukoh dan Kajoran dengan jumlah hak pilih sebanyak 3.727 orang.

Camat Kerek, Sugeng Purnomo saat di lokasi pencoblosan menyatakan, pilkades serentak 2019 ini partisipasi masyarakat sangat luar biasa, khususnya di Desa Margorejo.

"Partisipasi pemilih di Desa Margorejo tinggi," terang Camat, Rabu (10/7/2019).

Menurut Camat, meski hingga sore antrean masih membludak, namun pihaknya memastikan proses pesta demokrasi ini bisa selesai hari ini juga."Pilkades harus selesai hari ini juga," tandasnya.

Sementara itu, pihak Panitia Pilkades hingga saat ini masih belum bisa dimintai keterangan terkait dengan berjubelnya pemilih hingga sore hari.[hud/col]