Pelunasan Biaya Haji Tahap II Berakhir, 3 Orang Tidak Melunasi

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Pelaksanaan Pelunasan Biaya Haji Tahap II di Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tuban telah berakhir, pada Jumat (10/5/2019) lalu.

Pelunasan biaya haji tahap II yang dimulai sejak 30 April-10 Mei 2019 tersebut, tercatat ada sebanyak 110 Calon Jemaah Haji (CJH) tahun 2019 di Kabupaten Tuban yang harus melakukan pelunasan biaya haji tahap ke II.

"Dari jumlah 110 orang, ada tiga orang yang tidak melakukan pelunasan biaya haji tahap ke-II," ucap Kasi Penyelenggara Haji Dan umroh Kantor Kemenag Tuban, Umi Kulsum.

Menurut Umi, ketiga CJH yang tidak melakukan pelunasan hingga jadwal yang ditentukan itu dikarenakan masih menunggu pendamping untuk berangkat bersama.

Sementara itu, selain pelunasan biaya haji tahap II ini diperuntukkan kepada 110 itu juga sekaligus diperuntukkan kepada CJH cadangan di Kabupaten Tuban yang berjumlah sebanyak 37 CJH.

"CJH cadangan yang sudah melunasi biaya haji ada 31 orang, jadi di tahap II ini yang melunasi ada 138 orang," pungkasnya.[hud/col]