Merakurak Kuwalahan Layani Permintaan Ikan

Reporter: Ali Imron

blokTuban.com - Belakangan ini Kecamatan Merakurak mengaku kuwalahan melayani permintaan ikan dari masyarakat sekitar. Untuk mempercepat pembesaran dan market, kecamatan bekerjasama dengan Desa Sumurgung, Kecamatan Tuban dalam hal pembenihan.

Camat Merakurak, Agung Triwibowo menjelaskan, dari 19 desa di wilayahnya, sebanyak 12 desa sudah terbentuk kelompok ternak lele. Kelompok tersebut memperoleh bantuan dari Dinas Perikanan dan Peternakan (Diskanak) setempat.

“12 desa tak mampu layani permintaan ikan dari masyarakat,” ujar Camat Agung, di sela aktiVitasnya, Senin (1/4/2019).

Perputaran lele di kecamatan penghasil Gayam ini terhitung cepat. Masyarakat pun khususnya kelompok sangat terbantu perekonomiannya. Keseriusan ternak lele setelah ada gogo ikan yang dihadiri oleh Bupati Fathul Huda.

Alasan kerjasama dengan kelompok di Desa Sumurgung karena akan mempersingkat waktu. Kelompok di Merakurak cukup fokus pada pembesaran dan marketnya.

“Inilah yang menjadikan tingkat perekonomian pertumbuhan pendapatan masyarakat ini maju pesat,” jelasnya.

Lebih dari itu, Merakurak ini juga menjadi tempat bertemuanya dari Jenu, Tuban, Kerek, dan Montong. Pasar Desa Sambonggede ini hampir 24 jam ada aktifitasnya. Bongkar muatnya juga disini. Semua barang yang paling murah ada di Pasar Merakurak.

“Sehingga kita punya komitmen, jangan sampai kita itu memberikan uang keluar. Kita harus cari uang supaya masuk ke Merakurak,” tegas mantan Sekretaris Bappeda Tuban. [ali/rom]