Reporter: Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com - Tidak ada yang diunggulkan dalam laga Persema 1953 Malang kontra Persatu Tuban di lanjutan Babak 32 Besar Liga 3 Nasional Grup E. Pertandingan di Stadion Bhumi Kartini Jepara pada Kamis (29/11/2018) lalu, berakhir dengan skor imbang 0:0.
Sejak kick off babak pertama pukul 15.30 WIB, agresivitas kedua klub ditampilkan dalam laga derbi Jawa Timur (Jatim) untuk memperebutkan tiket ke babak 16 besar ini. Namun, hingga turun minum babak pertama angka di papan skor tidak berubah masih 0-0.
Pada babak kedua, permainan tensi tinggi dipertontonkan kedua tim. Jual beli serangan tersaji di sore itu. Bahkan, dengan adanya beberapa insiden, pertandingan sempat dihentikan.
Menjelang pukul 18.00 WIB pertandingan kembali dilanjutkan. Dengan sisa waktu sekitar 3 menit pertandingan, masih tetap skor kaca mata alias imbang 0-0.
Hasil pertandingan ini, klub yang dibela Dhanu Rosadhe dkk itu harus tetap bertahan di Runner Up grup E. Tim kesayangan Ronggomania ini mengantongi 1 angka dari satu kali main.
"Klasmen sementara kuta peringkat kedua," tutur Manajer Persatu Tuban Fahmi Fikroni, Sabtu (1/12/2018).
Sementara tuan rumah Babak 32 Besar, Persijap kokoh di puncak klasemen dengan torehan poin 3 angka. Sedangkan tim asal Malang, Persema 1953 harus rela menjadi juru kunci Grup E dengan poin 1 angka. [rof/ono]