Begini Kronologi Kecelakaan Bangilan Menurut Polisi

Reporter: Mochamad Nur Rofiq

blokTuban.com - Nyawa seorang pemotor di Bangilan, Tuban, berinisial KM (16) melayang usai mengalami kecelakaan di Jalan Raya Soto-Bangilan, turut Dusun Kedungringin, Desa Kedungjambangan, Kecamatan Bangilan, Minggu (4/11/2018) petang.

Polisi mengungkap kronologi kecelakaan yang menewaskan seorang siswi kelas X MA Alfalah Bangilan tersebut, Senin (5/11/2018).

Data yang berhasil dihimpun blokTuban.com menyebutkan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 18.30 Wib. Saat kejadian cuaca cerah, kondisi jalan lurus, arus lalu lintas sepi dan titik kejadian dalam keadaan gelap.

"Korban saat kecelakaan sendirian. Sepeda motor korban melaju dari arah utara ke selatan dan diduga mengendarai dengan kecepatan tinggi," jelas Kapolsek Bangilan, AKP Budi Handoyo, Senin (5/11/2018).

Lanjut Kapolsek, motor korban menyenggol atau menyerempet pejalan kaki yang berjalan dari arah yang sama. Pejalan kaki tersebut diketahui bernama Wakid (51) warga Dusun Bamban, Desa Sidodadi, Kecamatan Bangilan.

"Pejalan kaki pingsan usai disrempet. Lalu pemotor tidak bisa menguasai laju kendaraan dan terjatuh. Badannya diduga sempat terpental lepas dari motor sehingga meninggal dunia di TKP," ulas Kapolsek panjang lebar.

Dari pemeriksaan pihak medis pemotor meninggal dunia lantaran luka memar kepala belakang, patah tulang selangkangan kanan, robek di telinga kiri, dan keluar darah dari hidung juga telinga kiri. Sementara pejalan kaki mengalami luka ringan di bagian tangan sebelah kanan. [rof/rom]