Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Berbagai macam cara dilakukan oleh anak-anak usia sekolah untuk mengisi hari libur. Seperti halnya belasan anak-anak usia Sekolah Dasar (SD) di Desa Bektiharjo, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban, Minggu (29/7/2018).
Dengan menggunakan ban sebagai pelampung, mereka mengisi waktu libur akhir pekan dengan bermain 'River Tubing' atau nenyusuri sungai di desa setempat yang mempunyai panjang kurang lebih 400 meter.
Salah satu anak, Farel (10) mengaku senang bisa bermain menyusuri sungai bersama teman-temanya dengan menggunakan ban. Lebih dari itu, ia dan teman-temanya juga ingin mengulangi lagi dari hulu sungai setelah sampai di hilir.
"Senang bermain air seperti ini," kata Farel, salah satu siswa kelas IV SD tersebut.
Sementara itu, Sekretaris Desa (Sekdes) Bektiharjo, Wirlilik Gundoyo mengatakan, sungai yang terletak di Dukuh Ngasinan, Dusun Krajan ini memang telah direncanakan Pemerintah Desa (Pemdes) untuk menjadi obyek wisata susur sungai.
"Ini rencananya akan dipakai sebagai obyek wisata, dan ini masih tahap awal," terangnya kepada blokTuban.com.
Lebih lanjut, pria yang juga menjabat sebagai Dewan Pembina Pokdarwis Ngabekti Luhur tersebut mengaku, bersama warga setempat telah mensterilkan sungai dan membendung sungai serta beberapa persiapan yang lainnya akan semakin dimantapkan lagi.
"Rencananya pertama akan menyediakan layanan berbasis air 'River Tubing', kuliner, kamar mandi, outbound serta home stay," pungkasnya. [hud/rom]
Serunya 'River Tubing' Ala Anak-anak Bektiharjo
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published