Reporter: Sri Wiyono
blokTuban.com - Tes dan pengukuran atlet pusat latihan kabupaten (Puslatkab) tahap kedua digelar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Tuban, Minggu (11/3/2018). Tes dilaksanakan di lapangan tenis indoor di Jalan Dr Wahidin Sudiro Husodo selama satu hari.
''Tes dan pengukuran ini diikuti 297 atlet dari 24 cabor,'' ujar Ketua KONI Tuban Mirza Ali Manshur.
Selain itu, sebanyak 63 pelatih dari masing-masing cabor juga mengikuti kegiatan yang digelar dalam rangka menyiapkan para atlet di ajang kejuaraan provinsi (kejurprov) tahun depan ini. Sebab, Kabupaten Tuban manergetkan setidaknya masuk 10 besar di ajang tersebut.
''Kita persiapkan sejak awal agar prestasi olahraga Tuban semakin baik di ajang porprov nanti,'' tambah Aming, sapaan Mirza Ali Manshur.
Tes dan pengukuran itu dibagi dalam tiga grade, yakni A, B dan C. Untuk grade A terdiri dari 80 atlet laki-laki, 37 perempuan dan 28 pelatih. Grade B terdiri dari 28 atlet laki-laki, 15 perempuan dan 7 pelatih.
Sedang grade C terdiri dari 51 atlet laki-laki, 29 perempuan dan 16 pelatih. Juga ada kategori beregu atau perlakuan khusus sebanyak 47 atlet laki-laki, 10 perempuan dan 13 pelatih.
Dengan pengukuran dan tes ini diharapkan bisa dilihat perkembangan dan peningkatan kebugaran, teknik dan kemampuan para atlet. Juga melihat korelasi dengan kegiatan tes dan pengukuran pada tahap pertama.
Peserta tes dan pengukuran menerima materi multi test fitness di antaranya adalah sit up, push up, vertikal jump dan lainnya. Juga pengukuran tinggi badan dan berat badan.[ono]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published