Reporter: Moch. Sudarsono
blokTuban.com - Universitas PGRI Ronggolawe (Unirow) Tuban telah melaksanakan wisuda ke 14 pada tahun ini. Sebanyak 1409 mahasiswa dari beberapa fakultas telah diwisuda, di gedung Graha Sandi, selama dua hari, dan hari ini terakhir, Kamis (26/10/2017).
Pada kesempatan ini, Koordinator Kopertis Wilayah VII Jawa Timur, Prof Suprapto, dalam sambutannya di hadapan wisudawan Unirow mengatakan, kondisi Unirow terus menunjukkan perubahan lebih baik.
Kampus terbesar di Bumi Ronggolawe ini juga terus menjaga budaya mutu akademik, agar tetap mempertahankan kualitas pendidikan yang ada.
"Setiap tahunnya Unirow terus mengalami peningkatan di bidang mutu akademik," kata Suprapto disambut tepuk tangan meriah wisudawan.
Data di kopertis menunjukkan nilai Unirow terus meroket. Pada 2015 nilai Unirow hanya 176. Berkat perjuangan keras, di tahun 2016 akhirnya bisa naik menjadi 256. Mengalami kenaikan angka 80 dalam waktu setahun.
Tak berhenti di situ, di tahun 2017 nilai Unirow terus melejit menjadi 394. Naik 138 dari tahun sebelumnya.
"Prestasi Unirow patut diapresiasi, dalam kurun waktu cepat Unirow terus berbenah," ucap Perwakilan Kopertis VII.
Unirow juga memiliki peringkat yang bagus. Pada 2015 peringkat Unirow hanya menduduki peringkat 301 dari 303 perguruan tinggi se Jawa Timur. Pada 2016 peringkat Unirow meningkat menjadi peringkat 112 se Jawa Timur. Dan di 2017 peringkat Unirow meningkat menjadi peringkat 44 se Jawa Timur.
"Saya yakin tahun depan akan lebih meningkat lagi, lulusan Unirow diakui pemerintah dan ijazah bisa digunakan mendaftar CPNS," pungkasnya.[nok/ito]
Kopertis: Mutu Unirow Terus Meningkat
5 Comments
1.230x view