Reporter: Moch. Sudarsono
blokTuban.com - Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Tuban diberangkatkan dari Pendopo Kridha Manunggal, Selasa (1/8/2017), pukul 08.30 WIB.
Keberangkatan para calon tamu Allah tersebut, nantinya akan menuju asrama haji Surabaya, untuk mendapatkan pembinaan dari pengarah. Total jemaah haji yang akan berangkat ke tanah suci ada sebanyak 912 dan dibagi menjadi tiga kloter.
Kepala Kantor Kementerian Agama Tuban, Sahid mengatakan, memang hari adalah jadwal pemberangkatan calon jemaah haji asal Tuban untuk menuju asrama haji. Sebab, nantinya para calon tamu Allah tersebut akan berangkat ikut embarkasi Surabaya.
"Hari ini diberangkatkan, namun tidak semua calon jamaah haji ikut berangkat hari ini," ujarnya kepada wartawan.
Sahid menjelaskan, tidak bersamaannya pemberangkatan calon jamaah itu karena ada pembagian kloter. Untuk jadwal hari ini adalah pemberangkatan kloter 16 dan 17, sedangkan kloter 21 akan diberangkatkan besok.
"Tidak semuanya berangkat hari ini, hanya kloter 16 dan 17 saja yang berangkat, yang kloter 21 Rabu besok," terang dia.
Jumlah calon jemaah haji asal Kabupaten Tuban ada sebanyak 912 dan dibagi menjadi tiga kloter. Rinciannya untuk kloter 16 sebanyak 445 CJH, kloter 17 sebanyak 444 CJH, dan kloter 21 sebanyak 23 CJH. [nok/rom]