Reporter: Moch. Sudarsono
blokTuban.com - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tuban menghimbau, agar Pemerintah Desa benar-benar melakukan pendataan yang tepat bagi masyarakat yang tidak mampu.
Hal itu dilakukan agar masyarakat memperoleh haknya untuk mendapatkan pelayanan pengobatan gratis dari pemerintah.
Baca juga [Kadinkes: Jika Pasien Miskin, Dilayani Gratis]
"Pemerintah Desa harus mendata dengan benar, agar masyarakat yang tidak mampu memperoleh haknya dalam mendapatkan pengobatan gratis," kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tuban, Saiful Hadi kepada blokTuban.com, Minggu (2/7/2017).
Saiful juga menambahkan, perihal pendataan tepat sasaran yang dilakukan pemerintah desa tersebut, juga merupakan instruksi dari Bupati.
Sebab, Bupati berharap, jangan sampai ada masyarakat miskin atau tidak mampu yang tidak mempunyai kartu Penjamin, baik Kartu Indonesia Sehat (KIS), Kartu Indonesia Pintar (KIP), ataupun Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
"Bupati meminta jangan sampai ada masyarakat miskin yang terlewat tidak mendapatkan haknya untuk memperoleh kartu tersebut. Namun pendataan harus dilakukan tepat sasaran," pungkasnya. [nok/rom]
Dinkes: Jangan Sampai Warga Miskin Tidak Punya Kartu Penjamin
5 Comments
1.230x view