Reporter: Dwi Rahayu
blokTuban.com - Legislatif melalui komisi C DPRD dan Bidang Pariwisata Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Tuban tengah menggodok rencana induk pariwsata Tuban.
Kepala Bidang Pariwisata Disparbudpora, Suwanto mengatakan saat ini tengah disiapkan naskah untuk secara teknis dapat disahkan tahun ini. Beberapa hal yang kita lakukan yakni mengkrosecek ke lapangan menyesuaikan teks yang disusun,"
"Harapan kedepan melihat antusias DPRD mengembangkan ekonomi utamanya bidang pariwisata yang selaras dengan Presiden Jokowi yaitu melalui pariwisata dapat menjadi titik tumpu pertumbuhan ekonomi nasional," kata Suwanto kepada blokTuban.com.
Dijelaskannya, sampling yang dikroscek salah satunya Goa Ngerong yang berada di Desa/ Kecamatan Rengel yang cukup prospektif. Goa yang menyajikan pemandangan alami dan memiliki nilai sejarah dan baru-baru ini dikembangkan wisata malam hari susur goa menjadi perhatian khusus pemerintah daerah.
Pria yang cukup lama di bwah instansi Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) ini menyatakan pariwisata merupakan opsi penyeimbang ketika Tuban mulai menjelma menjadi kota kecil industri. Harapannya ekowisata tumbuh untuk waktu yang panjang. Karena wisata alam identik dengan pro kelestarian lingkungna yang berbanding terbalik industralisasi yang bebasis eksploitasi Sumber Daya Alam (SDA)
"Dengan pariwisata semua lini dapat terlibat, baik dari pedagang, transportasi, produk pertanian hingga produk UKM turut tumbuh," ujarnya.[dwi/ito]
Rencana Induk Pariwisata Tuban Tengah Digodok
5 Comments
1.230x view