Reporter: Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com – Jumlah pemudik di jalur Pantai Utara (Pantura) terus mengalami kenaikan, Jum'at (23/6/2017). Peningkatan volume kendaraan sudah nampak selama dua hari yang lalu.
Kapolres Tuban, AKBP Fadly Samad ketika dikonfirmasi mengatakan, setiap hari tidak kurang dari 4000 kendaraan yang keluar masuk di wilayah Tuban. Sehingga, pihak kepolisian menghimbau kepada pengguna jalan untuk tetap menjaga ketertiban lalu lintas.
“Arus lalu lintas terus mengalami kenaikan, itu sesuai dengan hasil pantauan di pos perbatasan Jawa Timur- Jawa Tengah,” jelas Fadly kepada blokTuban.com saat ditemui di pos pantau Jatipeteng.
Untuk melayani para pemudik, pihaknya mengaku telah menyediakan pos pengaman mudik bersama tim gabungan TNI dan Brimob. Harapannya, dengan adanya pos pantau mudik lebaran tahun ini, masyarakat bisa terlayani secara maksimal.
“Untuk peningkatan arus memang terus terjadi, bahkan kita prediksi hingga H-1,” pungkas Kapolres kelahiran Makassar itu. [rof/ito]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published