Reaktivasi Sumur GGNP-1 Masih Tahap WorkOver

Reporter: Mochamad Nur Rofiq

blokTuban.com - Progres kerja PT Tawun Gegunung Energi (TGE), KSO dari PT Pertamina EP dalam reaktivasi atau reopening (buka kembali) Sumur Tua Gegunung Pertamina 1 (GGNP-1) terus digenjot. Jika nanti hasilnya bagus, maka akan ada pengembangan ke pengeboran pada titik-titik yang dinilai cukup banyak minyak yang tersedia.

Menurut Field Manager PT TGE, Ervino menyatakan, hingga saat ini kandungan minyak yang ada dalam sumur belum diketahui secara pasti.

"Masih belum terlihat hasilnya" singkatnya, saat dikonfirmasi blokTuban.com, Senin (26/9/2016).

Lanjut Ervino, kegiatan di lapangan Sumur Tua GGNP-1 Siang ini, memasuki tahap Workover. Kegiatan ini merupakan suatu bagian yang bertugas menangani segala kegiatan yang berhubungan dengan sumur. Kegiatan tersebut meliputi usaha agar sumur siap berproduksi (initial completion) maupun usaha perbaikan sumur akibat kerusakan saat diproduksi sebelumnya. Semua kegiatan yang dilakukan oleh team ini bertujuan untuk meningkatkan laju produksi sumur nantinya.

"Untuk sumur GGNP-1 Masih dalam tahap Workover," pungkasnya.

Diketahui sebelumnya, PT TGE merupakan KSO PT Pertamina EP yang mendapat tugas re-opening atau buka kembali Sumur GGNP-1 di wilayah Dusun Tuwiwiyan dan Sumur Gegunung Belanda (GGNB) di wilayah Gegunung, Desa Mulyoagung, Singgahan, Tuban. [rof/col]