Reporter:--
blokTuban,com - Ketika kita sedang berkeringat, kepanasan, dan haus, tentu kita ingin segera mencari cairan untuk diminum. Walau begitu, tak semua minuman disarankan untuk dikonsumsi saat sedang haus dan kepanasan.
Ada beberapa jenis minuman yang justru bisa membuat dehidrasi bertambah buruk. Ini adalah tiga jenis minuman di antaranya.
- Minuman bersoda
Terlalu sering mengonsumsi minuman bersoda bisa meningkatkan risiko kegemukan, diabetes, dan penyakit gigi dan mulut. Lebih dari itu, minuman bersoda juga dapat meningkatkan risiko dehidrasi.
Meski segelas softdrink dingin tampak bisa menghilangkan dahaga segera, tetapi penelitian menunjukkan hal itu justru memperburuk dehidrasi dan meningkatkan cedera ginjal.
Penelitian tersebut memang dilakukan pada tikus, tetapi seharusnya tetap menjadi perhatian serius bagi Anda sering menghilangkan rasa haus dengan minuman bersoda. Bila Anda ingin sesuatu yang manis dan berbuih di udara panas, coba masukkan potongan buah segar ke segelas air dingin.
- Alkohol
Meski sekaleng bir dingin tampak sangat menggoda pada udara panas, tetapi seharusnya minuman ini jadi pilihan terakhir Anda. Alkohol bersifat diuretik sehingga meningkatkan pengeluaran urine. Hal ini akan meningkatkan risiko dehidrasi.
- Teh dan kopi
Pada dasarnya semua minuman berkafein meningkatkan risiko dehidrasi. Oleh karena itu, sebaiknya hindari minuman ini saat sedang kehausan pada cuaca panas.
Sumber: http://health.kompas.com/read/2016/07/11/121200423/mengapa.sebaiknya.hindari.minuman.bersoda.pada.cuaca.panas.