Reporter: Moch. Sudarsono
blokTuban.com - Bintang Tamu Marjinal Societed #5 Devadata, tak sempat menunjukkan aksi panggungnya di depan para penggemar yang memadati Tenis Indoor Tuban. Sebab, mereka harus menerima kenyataan dari pihak keamanan yang membubarkan acara.
Seorang Panitia, Handa mengatakan, bahwa bintang tamu pada acara Marjinal Societed "Devadata" tidak jadi bermain, hal tersebut bukan keinginan dari Bintang tamu ataupun dari pihak panitia.
"Pihak keamanan yang mengambil tindakan untuk membubarkan acara konser metal ini, dengan alasan waktu yang mulai menjelang malam," terangnya kepada blokTuban.com
Handa menambahkan, sebenarnya bintang tamu sudah persiapan untuk perform, namun setelah mendengar keputusan dari pihak keamanan pihaknya tidak bisa menolak ataupun melawan, hanya menuruti saja.
"Tentunya banyak yang kecewa karena Band beraliran Hardcore dari Surabaya tidak jadi main, bukan hanya dari panitia saja tapi dari Bintang tamu dan head banger yang datang juga pasti kecewa," pungkasnya.
Berdasarkan info yang dihimpun blokTuban.com acara dibubarkan pukul 16.30 WIB dan hanya terlihat Bintang tamu berselfi sambil membawa spanduk bertuliskan dukung Dewan Kesenian Tuban.[nok/ito]
Marjinal Societed #5 Devadata
Dibubarkan Keamanan, Bintang Tamu Tak Sempat Main
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published