Jatah Pupuk Subsidi di Tuban Tahun 2024 Turun, Berpotensi Langka? 

Reporter: Savira Wahda Sofyana

blokTuban.com - Selama tahun 2024 ini alokasi pupuk subsidi untuk Kabupaten Tuban mengalami pengurangan dibandingkan dengan tahun 2023 lalu. 

Pengurangan jatah pupuk subsidi ini, membuat petani terancam menghadapi kelangkaan pupuk subsidi. 

Kepala Dinas (Kadis) Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKPPP) Kabupaten Tuban, Eko Julianto mengatakan pada tahun 2024 ini, jatah pupuk subsidi di Tuban turun dibandingkan tahun lalu. 

"Turun, jatah pupuk subsidi untuk Kabupaten Tuban," terangnya kepada blokTuban.com, saat dikonfirmasi Sabtu (9/3/2024). 

Rinciannya, untuk pupuk subsidi jenis Urea, alokasi yang diterima Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban ialah sebesar 44.186.019 kilogram. Sedangkan jatah pupuk subsidi jenis NPK yang diterima tahun 2024 ibu yaitu sebesar 27.896.233 kilogram. 

Jika dibandingkan dengan tahun 2023 lalu, jumlah pupuk subsidi tersebut turun kurang lebih sekitar 25 persen. Pasalnya pada tahun lalu Kabupaten Tuban mendapatkan pupuk subsidi jenis Urea sebesar 65.727 ton. 

Sementara untuk pupuk subsidi jenis NPK Kabupaten Tuban mendapatkan jatah sebesar 35.039 ton. 

"Tahun ini kita mendapatkan alokasi pupuk Urea sebanyak 44.186.019 kilogram dan NPK 27.897.233 kilogram," katanya. [Sav/Dwi]