Resep Wedang Kembang Tahu Siram Kuah Jahe Bikin Tubuh Hangat

Oleh: Dwi Rahayu

blokTuban.com - Kembang tahu adalah makanan yang terbuat dari tahu yang dimasak dan diolah hingga menjadi tekstur yang lembut dan kenyal. Meskipun kembang tahu umumnya dapat disantap baik dalam keadaan dingin maupun panas, banyak orang lebih menyukainya saat dihidangkan dalam keadaan hangat.

Pilihan cara menyajikan kembang tahu dalam keadaan hangat tergantung pada selera dan jenis hidangan yang diinginkan. Hidangan tahu yang disajikan dalam keadaan hangat dengan kuah jahe cenderung memberikan sensasi kenyal dan lembut yang lebih hangat.

Terlebih saat cuaca dingin mengkonsumsi wedang kembang tahu dapat membantu menghangatkan tubuh. Berikut resep wedang kembang tahu selengkapnya.

Bahan-bahan

750 ml susu kedelai tawar

50 gr gula pasir

2 gr bubuk agar-agar plain

 

Kuah jahe:

750 ml air

150 gr gula merah

2 batang serai, geprek

50 gr jahe, geprek

1 lbr daun pandan, simpulkan

 

Cara membuat

1. Campur susu kedelai, gula dan agar-agar lalu jerang di atas api sedang hingga mendidih. Matikan api.

2. Aduk hingga uap panasnya hilang lalu tuang ke dalam wadah. Biarkan beku.

3. Campur semua bahan kuah jahe lalu jerang di atas api sedang hingga mendidih dan gula larut.

4. Angkat lalu saring. Sisihkan.

5. Siapkan mangkok saji lalu sendokkan puding susu kedelai, tuang kuah jahe, sajikan hangat.

 

 

   

Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS