Reporter: Edy Purnomo
blokTuban.com - Haul Agung Syech Maulana Ibrahim Asmoro Qondi (Ayah Sunan Ampel) tahun ini diisi dengan beragam agenda. Salah satunya dengan menggelar khitanan masal gratis di halaman masjid setempat, Jumat (14/7/2017).
Sekitar seratusan anak sudah menyiapkan diri sejak pagi. Mereka bersarung, berpeci, dan mengenakan baju koko warna putih.
"Saya berani," kata Tegar (9), peserta khitan asal Desa Palang, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban.
Tegar dan sebagian besar peserta khitan tampak tegang. Meski begitu, keluarga dan handai taulan banyak yang menemani agar mereka tidak takut. "Jangan takut Nak, sebentar lagi giliran kamu," terang Sutikno, warga yang lain.
Sebelum mengikuti prosesi khitan massal, peserta diajak berziarah bersama di makam Syech Asmoroqondi. Kemudian sarapan bersama dan panitia memberi pengarahan pengobatan setelah khitan dilakukan. [pur/ito]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published