Berikut Ini Prioritas Kinerja Bupati Jilid II

Reporter: Dwi Rahayu

blokTuban.com - Memasuki masa jabatan jilid II, Bupati Tuban, Fathul Huda memaparkan program skala prioritas utama yakni soal pengentasan kemiskinan di Bumi Wali.

Skala prioritas yang bertujuan mensejahterakan masyarakat​ Tuban kali ini difokuskan pada tingkat kemiskinan. Pasalnya dua hal tersebut yang menjadi hal dasar untuk menjadi tolak ukur kinerja perangkat kerja daerah terkait.

"Angka kemiskinan di Tuban cukup misterius. Supaya bisa menangani harus punya data valid," kata Fathul Huda dihadapan awak media Tuban, Selasa (18/4/2017).

Sebelumnya, telah dilakukan launching pembagian beras sejahtera atau Rastra 2017 yang mendapat subsidi beras hingga total mencapai sekitar Rp150 miliar. Untuk itu, dalam upaya memvalidasi data angka kemiskinan ia mengimbau agar setiap Camat dan Kepala Desa dapat mencocokkan data lapangan dengan Basis Data Terpadu (BDT) Kabupaten Tuban.

Kemudian, lanjutnya, terdapat cara lain sebagai langkah penanggulangan kemiskinan. Utamanya pada wilayah yang terdapat perusahaan besar berskala Nasional hingga Multinasional.

"Saya instruksikan (perusahaan bersangkutan, red) untuk menurunkan surveyor utamanya di tiap Ring 1 dan 2," kata politisi asal Montong ini.

Dari hasil survey tersebut, harapannya dapat menjadi titik awal mengukur azas kebermanfaatan adanya perusahaan. Dalam kurun beberapa tahun, angka kemiskinan harus dipantau apakah ada penurunan ataupun perubahan dalam meminimalisir kesenjangan sosial dan ekonomi di masyarakat setempat.

"Sehingga perusahaan tahu persis dana CSR efektif atau tidak," tambahnya. [dwi/col]