Reporter: Moch. Sudarsono
blokTuban.com - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Panglima Sudirman, tepatnya sebelah timur Perempatan Srumbung, Kelurahan Kutorejo, Kecamatan/Kabupaten Tuban, Jumat (27/5/2016) Pukul 17.30 WIB.
Kecelakaan melibatkan kendaraan Sepeda motor dengan Nopol S-6979-GO yang dikemudikan Kamaroh (36),Desa Karang Tinoto, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban.
Sebelumnya korban berjalan dari arah barat ke timur. Selepas simpang empat sumur Srumbung, korban berusaha menghindari kendaraan yang sedang parkir di kiri jalan dengan bergerak ke kanan tanpa mengamati situasi arus lalu lintas dari belakang.
Saat bersamaan, datang kendaraan truk dari arah yang sama (barat ke timur) dengan Nopol AE-8433-UN yang dikemudikan oleh Sunaryo (42), RT 16/RW 6, Desa Slahar Wotan, Kecamatan Ngimbang, Kabupaten Lamongan sehingga kecelakaan lalu lintas tak terelakkan. Akibatnya, pengendara sepeda motor, Kamaroh meninggal dunia di TKP.
Kanitlaka Satlantas Polres Tuban, IPTU Nungki Sembodo, menyatakan kecelakaan dipicu oleh kelalaian pengendara motor yang mencoba menghindari kendaraan sedang parkir. Saat menghindari dengan mengambil arah agak ke kanan tidak melihat truk di belakangnya.
"Akibatnya truk tidak bisa menghindari kecelakaan, nyawa pengendara motor juga tidak tertolong," pungkasnya.
Saat ini Sopir truk sedang diperiksa di kantor polisi guna penyelidikan lebih lanjut, dan polisi juga melakukan olah TKP.[nok/col]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published