Resep Bolu Gulung Keju DEBM, Tanpa Menambahkan Tepung

Oleh: Dwi Rahayu

blokTuban.com - Inilah resep bolu gulung keju, bagi yang menjalankan program diet dengan tetap bisa makan enak tapi tanpa kuatir bertambah berat badan yang menjadi idaman semua orang.

Seperti istilah DEBM yaitu Diet Enak, Bahagia dan Menyenangkan kali ini akan membagikan rahasia membuat bolu gulung bertabur keju yang enak dan aman buat timbangan.

Bolu gulung sering dikenal sebagai jam roll, atau jelly roll di Amerika Serikat. Memiliki tekstur empuk, bolu gulung disukai berbagai kalangan usia dari anak-anak hingga orang dewasa.

 

Berikut ini bahan-bahann yang harus dipersiapkan:

Telur - 5 butir

Nutrijel Coklat - 1 bks

Gula diet - 2 bks

Sp - 1 sdt

Rum bakar/ vanili - 1 sdt

Mentega/ butter cair - 1 sdm

Cream cheese - 1/2 botol

Keju cheddar - 1/2 blok

 

Cara membuat bolu gulung keju DEBM:

1) Kocok telur, Sp dan gula sampai mengembang dengan kecepatan tinggi.

2) Lalu masukkan nutrijel, rum/ vanili kocok sampai kental, terakhir masukkan mentega cair aduk rata.

3) Tuang ke loyang ukuran 24x24 yang telah dialasi kertas roti lalu panggang dalam oven yang telah dipanaskan terlebih dulu.

4) Oven selama 15 menit dengan suhu 180 derajat.

5) Setelah matang angkat dan gulung dalam keadaan panas diamkan sampai dingin, lalu olesi dengan cream cheese dan ditaburi keju parut dan gulung kembali sambil sedikit ditekan.

6) Potong-potong dan sajikan.

 

 

Temukan konten Berita Tuban menarik lainnya di GOOGLE NEWS