Oleh: Dwi Rahayu
blokTuban.com - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan saat ini membuka lowongan pekerjaan untuk bidang IT. Sedikitnya ada 13 formasi atau lowongan yang tersedia.
Lowongan pekerjaan ini dibuka hingga nanti 31 Oktober 2022. Sebelum nantinya memutuskan untuk melamar, yuk simak keterangan berikut ini.
1. Segala proses dalam rekrutmen ini tidak dipungut biaya/gratis. Berhati-hatilah terhadap segala jenis penipuan yang mengatasnamakan BPJS Kesehatan yang meminta sejumlah biaya termasuk seperti biaya tiket dan akomodasi ke lokasi seleksi.
2. BPJS Kesehatan memiliki hak penuh dalam memutuskan dan menyeleksi kandidat terbaik sesuai kebutuhan pada setiap tahapan dan keputusan tersebut tidak dapat diganggu gugat; dan
3. Untuk menghindari penyalahgunaan informasi oleh pihak – pihak yang mengatasnamakan BPJS Kesehatan, pelamar yang memenuhi persyaratan pendaftaran serta kualifikasi akan dihubungi melalui email dengan domain @bpjs-kesehatan.go.id dan/atau @talentics.id
Lowongan ini diperuntukkan bagi freshgraduate atau baru lulus dan yang experienced atau telah berpengalaman.
Fresh graduate
Usia maksimal 25 tahun per 31 Desember 2022 untuk lulusan S1
Usia maksimal 28 tahun per 31 Desember 2022 untuk lulusan S2
Experienced (memiliki pengalaman kerja minimal 2 tahun)
Usia maksimal 27 tahun per 31 Desember 2022 untuk lulusan S1
Usia maksimal 30 tahun per 31 Desember 2022 untuk lulusan S2
Berikut persyaratan untu melamar kerja di BPJS Kesehatan
Dokumen kelengkapan pendaftaran terdiri dari:
- KTP
- Bukti Keterangan Akreditasi Universitas/Prodi
- CV
- Ijazah
- Transkrip Nilai
- SKCK (dapat disusulkan saat offering/dinyatakan lulus)
- Sertifikasi (jika ada)
Selain itu perhatikan juga cara mendaftar di lowongan yang tersedia di BPJS Kesehatna saat ini:
1. Kunjungi website ini https://rekrutmen.bpjs-kesehatan.go.id/karir/ dan klik opsi “Apply Now”.
2. Setelah itu, buat akun dulu dengan klik opsi “Register”. Pendaftaran akun bisa menggunakan akun Google (Gmail).
3. Setelah berhasil membuat akun dan login, silakan pilih posisi pekerjaan yang hendak dilamar dan klik opsi “Apply”.
4. Isi formulir pendaftaran online. Masukkan data diri sesuai dengan yang diminta, termasuk data riwayat pendidikan dan data riwayat pengalaman (Curriculum Vitae).
5. Setelah data terisi semua, silakan kirim formulir pendaftaran tersebut.
6. Pelamar nantinya bisa melihat proses seleksi di menu “My Applications”.
1. IT Facility Management
Bertugas melakukan kegiatan pengelolaan Fasilitas TI/Data Center dan Pengembangan Fasilitas Data Center
2. IT Asset/Support
Bertugas elakukan kegiatan pengelolaan aset teknologi informasi dan monitoring dan evaluasi aset TI, kinerja penyedia layanan dan pengadaan TI
3. Analisa Data
Bertugas melaksanakan pengelolaan efektivitas pengembangan, data analytic self service dan monitoring evaluasi analisa data dan manajemen informasi
4. Manajemen Data
Bertugas Melaksnakan pengelolaan manajemen tata kelola data dan informasi, big data virtual, platform manajemen data dll.
5. Quality Control SI (QCSI)
Bertugas melakukan planning pengujian aplikasi, membuat test scenario/ test script/ test cases, melakukan analisa dampak dan risiko dll
6. Quality Assurance TI
Bertugas Menyusun dan Melakukan Review Kebijakan TI, Melakukan Review Perencanaan, Pengembangan dan Operasional TI, dll.
7. Pengembangan Sistem Informasi
Bertugas Membuat UI/UX Sistem Informasi, coding, database dll
8. Strategi & Perencanaan TI
Bertugas menerima, melakukan kajian dan analisa bisnis dari aspek TI terhadap usulan pengembangan sistem informasi, melakukan Requirement Gathering bersama dengan unit kerja terkait, dll.
9. IT Infrastructure
Bertugas melakukan kegiatan pengelolaan infrastruktur, pengembangan lisensi TI, infrastruktur server dan storage dan mengelola password server dan storage.
10. Database Administrator
Bertugas melakukan kegiatan pengelolaan database (administrasi, konfigurasi, upgrade, backup dan tunning), dll.
11. IT Operation
Bertugas melaksanakan kegiatan pengelolaan layanan dan pemeliharaan sistem aplikasi teknologi informasi, operasional dan pemeliharaan database, dll.
12. Security Engineering
Bertugas melaksanakan kegiatan pengelolaan keamanan teknologi informasi, melaksanakan security awareness, dll.
13. IT Network
Bertugas melakukan kegiatan pengelolaan jaringan dan keamanan teknologi informasi, melakukan kegiatan operasional dan pemeliharaan jaringan, dll.
Selain 13 formasi di atas, tersedia lowonga kerja lainnya yang dapat sobat bloker akses melalui laman berikut: https://jobs.talentics.id/bpjs-kesehatan-9757?tab=jobs&page=2
Atau untuk mendapatkan informasi lainnya seputar lowongan kerja di BPJS Kesehatan dapat mengakses website “rekrutmen.bpjs-kesehatan.go.id”. Semoga bermanfaat.
Temukan konten Berita Tuban menarik lainnya di GOOGLE NEWS