Teridentifikasi, Mayat Tergantung di Akar Pohon Warga Lamongan

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Kabar penemuan kerangka mayat tanpa identitas di kawasan hutan Petak 10 RPH Sigagak, BKPH Sundulan, KPH Tuban membuat warga Desa Sumberjo, Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban gempar.

Gemparnya kabar itu pun akhirnya terdengar sampai ke telinga pihak keluarga korban yang tinggal di Kabupaten Lamongan, Minggu (23/5/2021).

Sontak, pihak keluarga yang merasa kehilangan anggota keluargannya tersebut langsung mendatangi RSUD dr Koesma Tuban. Dengan membawa identitas korban pihak keluarga memastikan jika itu merupakan anggota keluargannya.

"Korban warga Kabupaten Lamongan. Pihak keluarga sudah ke Tuban untuk proses pengambilan jenazah," kata Kasat Reskrim Polres Tuban, AKP M. Adhi Makayasa.

Meski pengambilan jenazah sudah diproses oleh pihak keluarga. Namun, untuk penyebab apakah korban meninggal karena bunuh diri atau pembunuhan masih belum diketahui, sebab hasil visum dari RSUD belum keluar.

"Untuk hasil visumnya belum keluar, masih menunggu pemeriksaan dari pihak RSUD," pungkas Kasat.

Diberitakan sebelumnya, Warga Desa Sumberejo, Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban digemparkan dengan penemuan kerangka mayat tanpa identitas.

Kerangka mayat jenis kelamin laki-laki tersebut ditemukan dalam posisi menggantung di akar pohon Lom oleh seorang petani bernama Gunawan (35) asal Desa Ngimbang, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban.[hud/col]