Reporter: M. Anang Febri
blokTuban.com - Prestasi gemilang kembali diperoleh para atlet muda Kabupaten Tuban. Kali ini, giliran atlet Inkanas Dojo Merak yang memborong medali kejuaran pada event Jombang Katate Club (JKC) Cup 2020.
Dalam agenda yang diselenggarakan di Gedung Olahraga Merdeka Jombang pada 22 hingga 24 Februari 2020 lalu, para atlet Inkanas memperoleh 6 kategori juara yang terbagi atas kelas perorangan beserta beregu.
"Kita dapat 2 emas, 3 perunggu, dan 1 perak," kata pelatih Inkanas Dojo Merak, Senpai Lutfi kepada blokTuban.com, Selasa (3/3/2020).
Senpai Lutfi bersama Senpai Ali Mahfud selaku pelatih Institut Karate Nasional (Inkanas) Dojo Merakurak, turut berbangga atas prestasi yang diperoleh atlet-atletnya.
Adapun prestasi yang berhasil diborong atlet muda Inkanas Dojo Merak, diantaranya juara 1 Perorangan Pi, juara 1 Beregu Pi, juara 2 Beregu Pa, juara 3 Perorangan Pi, juara 3 Beregu Pi, dan juara 3 Perorangan Pi.
"Kita akan terus berlatih, meningkatkan, dan mempertahankan prestasi atlet-atlet muda untuk juara," tandasnya. [feb/col]