Reporter: Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com - Tim Persatu Tuban akan menjalani laga perdana babak 8 besar Liga 3 Putaran Nasional musim 2018, Minggu (16/12/2018) malam di Stadion Brawijaya Kediri. Laskar Ronggolawe akan mengadapi rivalnya asal Sulawesi, Celebest FC Palu.
Dalam laga ini, pelatih Persatu, Edy Sutrisno (ES) menurunkan tim terbaiknya. Bagus Prasetiyo kembali mengawal gawang Persatu setelah sebelumnya sebagai penyelamat saat menghadapi PSBK Blitar, sekaligus membawa Laskar Ronggolawe lolos ke 8 besar.
Lini belakang Persatu mengandalkan Bima Boy Asmara, Moch Ali Shadiqin, Dwi Aditya Rizki, dan Syahrul Mukarom. Di lini tengah, Syahrur Ramdhani duet dengan A. Muzakki Zam Zam.
Sementara di lini depan ada pemain andalannya Persatu Nurul Ulum yang ditopang dengan tiga kekuatan penuh dari Dhanu Rosade, A. Nuril Mubin, dan Edy Winarno.
ES menandaskan, persiapan matang telah dilakukan untuk menaklukan lawan-lawan Laskar Ronggolawe di fase 8 besar ini. Strategi jitu bakal disajikan di hadapan para pendukung Persatu maupun lawannya.
"Persiapan ya di semua lini, baik serangan maupun bertahan," tandas ES, Minggu (16/12/2018) .
Di kesempatan yang sama, Manajer Persatu, Fahmi Fikroni mengungkapkan, sekuad Persatu on fire dengan kondisi fisik dan mental yang bagus. Bahkan sebelum bertanding menghadapi Celebest FC, diterangkan dia, Dhanu Rosade Cs melakukan pemanasan di halaman hotel tempat mereka menginap bersamanya dan jajaran pelatih.
"Alhamdulillah anak-anak diberikan kebugaran dan kesehatan fisik maupun mental. Semoga nanti malam bisa menyajikan permainan yang bagus dan menang, sehingga jalan menuju Liga 2 semakin terbuka lebar," begitu ujar pria yang akrab disapa Gus Roni tersebut. [rof/col]