Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Karang Taruna (Kartar) Desa Pongpongan, Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban bersama Babinkamtibmas dan Babinsa desa setempat kembali menyalurkan bantuan Sembako gratis kepada warga yang tidak mampu, Kamis (1/6/2017).
Bantuan atau sumbangan dengan tajuk 'Kami Peduli' tersebut merupakan hasil dari sumbangan para donatur, yang sukarela menyumbangkan sedikit rezekinya kepada masyarakat yang kondisinya kurang beruntung dan sangat memprihatinkan.
Ketua Karang Kartar Desa Pongpongan, Muhammad Arifin mengatakan, penyaluran bantuan ini merupakan agenda rutin tiap bulan. Namun kali ini ada 17 kardus Sembako yang disalurkan kepada masyarakat yang kurang beruntung.
"Ini merupakan agenda rutin kami, kali ini ada 17 rumah yang berada di dua dusun menjadi sasaran kami," ujar Arifin kepada blokTuban.com.
Masih kata Arifin, meski termasuk Ring 1 PT. Semen Indonesia namun, di Desa Pongpongan ini masih banyak masyarakat yang tidak mampu serta tidak tersentuh, bahkan hidup dengan tidak layak.
"Semoga bantuan ini bermanfaat, dan perusahaan semen tidak tinggal diam dengan kondisi seperti ini," ungkapnya.
Sementara itu Babinkamtibmas Desa Pongpongan, Bripka Eko Purnomo Y, serta Babinsa Desa Pongpongan Serda Eko Rudianto, menjelaskan, pemberian bantuan ini bertujuan untuk menumbuhkan kepeduliam masyarakat kepada sesama.
"Harapan ke depan, semoga program ini tetap terus berjalan dan donatur semakin bertambah. Sehingga masyarakat di Desa Pongpongan bisa sejahtera," ujarnya. [hud/col]
Kartar Pongpongan Bagi-Bagi Sembako untuk Warga
5 Comments
1.230x view