Reporter: Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com - Kepala Bagian Penyuluh Hukum (Kabagluhkum) Markas Besar Polisi Republik Indonesia (Mabes Polri) Kombes Pol John Hendri hadiri kajian Islam dengan tema 'Bersatu Dalam Membangun Rumah Allah'. Acara yang di gelar di Masjid Al Iman Jamprong, Kenduruan tersebut tampak hadir jajaran muspika Kecamatan Kenduruan, Minggu (14/8/2016).
Kombes Pol John Hendri dalam paparannya mengatakan, kedatangannya ke desa Jamprong adalah panggilan jiwa dari Allah untuk mengajak para masyarakat lebih cinta beribadah di Masjid. Selain itu ia juga berikan penyuluhan terkait islam dan hukum di Indonesia.
"Bagian saya di polri adalah penyuluhan dan itu sekaligus saya gunakan berdakwah," kata seorang polisi anti suap tersebut.
Dalam kajian tersebut, John Hendri juga mengajak masyarakat untuk mendukung pembangunan-pembangunan Rumah Allah (Masjid). Sebab masjid adalah simbol kemajuan umat muslim. Dengan adanya masjid maka kita semua wajib juga merawat dan meramaikan.
"Masjid berdiri jamaah juga harus dijaga, barang siapa tidak sholat maka sama saja meninggalkan agama. Dang barang siapa meninggalkan Agama berarti meninggalkan pancasila," tandas John Hendri.
Kedatangan Kombes Pol John Hendri di desa Jamprong adalah yang kedua kalinya. Dikesempatan ini berdakwah di Yayasan Cahaya Qur'an Jamprong, Kenduruan, Kabupaten, Tuban.[rof/ito]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published