Reporter: Dwi Rahayu
blokTuban.com - Gema takbir berkumandang di seluruh penjuru Kabupaten Tuban. Seperti halnya sebagian besar masyarakat Indonesia, di Tuban, warganya juga berbondong-bondong melaksanakan Shalat Idul Fitri hari ini, Rabu (6/7/2016).
Takbir mulai terdengar malam tadi. Baik di Masjid, Musholla, ataupun jalanan Kabupaten Tuban. Sembari bertakbir, banyak juga warga yang membagikan zakat fitrah kepada warga yang kurang mampu. Tidak ada perbedaan hari dan perhitungan 1 Syawal 1437 H, membuat hari kemenangan tahun ini cukup semarak.
"Pada hari yang Fitri, tibalah saat dimana kita perlu saling memaafkan, atas kesalahan yang kita lakukan meskipun itu tidak disengaja," jelas General Manager (GM) Blok Media Group, M Abdul Qohar, kepada blokTuban.com.
Atas nama perusahaan, Qohar, meminta maaf kepada bloKers, pembaca setia blok Media Group, yakni www.blokTuban.com dan www.blokBojonegoro.com, dan masyarakat luas apabila masih ada kekurangan di perusahaan media yang dia pimpin.
"Kita akan terus berbenah, semoga bisa memberikan yang terbaik kepada publik secara luas," jelas Qohar.
Pemimpin Redaksi (Pimred) blokTuban, Edy Purnomo, menyatakan hal sama. Jajaran redaksi akan terus berusaha berbenah untuk memberikan informasi, hiburan, dan konten yang bermutu buat bloKers dan masyarakatd dan masyarakat Tuban.
"Atas nama redaksi blokTuban.com, meminta maaf kepada pembaca apabila masih sering ada kekurangan. Perbaikan mutu dan kualitas konten selalu kami utamakan buat pembaca," kata Edy. [Dwi/mu]