Begini 3 Cara Mengecek Nomor Antrian dan Estimasi Berangkat Haji 

Oleh: Dwi Rahayu

blokTuban.com - Mengetahui estimasi waktu berangkat haji adalah penting karena proses persiapan untuk ibadah haji memerlukan perencanaan yang matang.

Masa tunggu keberangkatan haji di Indonesia kian tahun kian panjang. Di pulau padat penduduk seperti Jawa daftar tunggu mencapai 30 tahun ke atas.

Untuk memeriksa estimasi keberangkatan haji, calon jemaah membutuhkan nomor porsi. Nomor porsi haji adalah nomor yang diberikan kepada jemaah haji yang telah terdaftar untuk menjalani ibadah haji yang dikeluarkan Kemenag tempat mendaftar.

Berikut ini tiga cara untuk mengecek estimasi keberangkatan haji, pertama melalui aplikasi Pusaka dan Haji Pintar yang dapat diunduh dari google playstore atau melalui website Kemenag.

1) Aplikasi Pusaka

Dilansir dari laman Kementerian Agama, aplikasi tersebut dirilis oleh Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas, pada 20 November 2022. Aplikasi Pusaka dapat diunduh melalui Google Play (android) dan App Store (iOS).
- Buka aplikasi Pusaka
- Pilih menu "Islam".
- Lihat menu "Layanan Haji & Umrah" lalu pilih menu "Estimasi Keberangkatan".
- Masukan Nomor Porsi pada kolom yang tersedia, lalu tekan "Cari Nomor Porsi". Nomor porsi dapat dilihat dalam berkas pendaftaran yang diterbitkan oleh Kankemenag Kab/Kota pada saat jemaah mendaftar. Nomor porsi berupa rangkaian 10 angka. Sehingga, saat melakukan pengecekan, jemaah harus memastikan angka yang dimasukkan memang nomor porsi, bukan lainnya.
- Pada tahap akhir pengecekan, akan muncul data etimasi keberangkatan yang mencakup informasi sebagai berikut: Nomor Porsi, Nama, Kabupaten/Kota, Provinsi, Posisi porsi pada kuota Provinsi/Kab/Kota/Khusus, Kuota Provinsi/Kab/Kota/Khusus, Perkiraan Berangkat, Tahun Masehi, Perkiraan Berangkat Tahun Hijriyah.

2) Website Kemenag
Mengetahui estimasi keberangkatan haji melalui website Kemenag tidak perlu mengunduh aplikasi, begini caranya:
- Kunjungi laman https://haji.kemenag.go.id/v5/?search=estimation
- Masukkan nomor porsi 
- Masukkan angka/ nomor captha yang tertera
- Klik 'cari'
- Anda dapat melihat informasi estimasi keberangkatan haji Anda.

3) Aplikasi Haji Pintar
Selain melalui aplikasi Pusaka, Anda juga bisa mengecek perkiraan keberangkatan haji melalui aplikasi Haji Pintar. Berikut caranya:
- Unduh dan instal aplikasi Haji Pintar di Play Store atau App Store. 
- Buka aplikasi dan klik menu "Informasi Jemaah Haji".
- Selanjutnya, pilih menu "Estimasi Keberangkatan".
- Masukkan nomor porsi haji.
- Klik opsi "Cari", dan halaman akan memuat estimasi keberangkatan calon jemaah haji.

 

Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS