Reporter: Rizki Nur Diansyah
blokTuban.com - Perwakilan PT Pertamina EP Cepu (PEPC) Zona 12, Regional Indonesia Timur, Subholding Upstream Pertamina mengunjungi kantor redaksi blokBojonegoro.com (Blok Media Group/BMG), di BMG CoWorking Space, Jalan Semanding-Sambiroto, Desa Sambiroto, Kecamatan Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Senin (19/2/2024).
Hadir perwakilan dari operator Lapangan Gas Jambaran-Tiung Biru (JTB) tersebut, perwakilan Communications, Relations and CID Zona 12 Wulan Purnamawati, dan Widodo, disambut Pemimpin Redaksi blokBojonegoro.com (bB), Parto Sasmito.
"Agenda awal tahun, kami silaturahmi mengunjungi kantor bB yang baru. Semoga hubungan yang sudah terjalin baik, dapat menjadi lebih harmonis lagi," kata Wulan.
Sementara itu, Parto Sasmito menjelaskan bahwa kantor redaksi bB pindah sejak akhir tahun 2023 lalu dari Jalan KS Tubun, Gang Srinayan No.3 Kelurahan Mojokampung ke Desa Sambiroto, Kecamatan Kapas, Kabupaten Bojonegoro.
"Kapal perang dan kapal dagang Blok Media Group (BMG) di sini. Mulai dari D'Konco Garden Coffee and Eatery resmi dibuka 19 Desember 2023 lalu buka pukul 15.00 sampai 22.00 WIB. Di lantai 1 dan rooftop ini ada untuk cafe yang buka mulai hari Sabtu sampai Kamis, lantai 2 ada kantor portabel dan ruang untuk pertemuan untuk pelatihan," ujar Parto.
BMG menaungi blokBojonegoro.com, blokTuban.com, blokBeli.com, Yayasan Sedulur Pena, LPK STIKOMA, blokMultimedia, blok Organizer, bloKembang, dan D'Konco Garden Coffee and Eatery. [riz/ito]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published